Makassar, SULSELNEWS.id – Pemerhati Pemerintahan Dirga Saputra menyampaikan ucapan selamat kepada A. Zulkifly atas pelantikannya sebagai Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Makassar.
Dirga menilai terpilihnya Zulkifly merupakan langkah strategis dalam memperkuat tata kelola birokrasi di lingkungan Pemerintah Kota Makassar.
“Selamat kepada Bapak A. Zulkifly atas amanah besar ini. Jabatan Sekda bukan sekadar posisi administratif, melainkan peran strategis yang menjadi motor penggerak birokrasi daerah agar lebih efektif, transparan, dan berpihak kepada rakyat,” ujar Dirga dalam pernyataan tertulisnya, Rabu (28/5).
Dirga juga menyoroti pentingnya reformasi birokrasi di lingkup Pemkot Makassar, terutama dalam hal pelayanan publik, efisiensi anggaran, dan penguatan sistem pengawasan internal.
“Tantangan ke depan tidak ringan. Ada harapan besar dari masyarakat agar Sekda mampu mendorong digitalisasi pelayanan publik, menegakkan akuntabilitas pengelolaan keuangan daerah, serta membangun koordinasi yang solid lintas OPD,” katanya.
Dirga menutup pernyataannya dengan keyakinan bahwa A. Zulkifly dapat menjalankan tugasnya dengan penuh tanggung jawab, integritas, dan semangat pelayanan.
“Semoga Sekda yang baru dilantik bisa menjembatani visi kepala daerah dengan implementasi yang nyata di lapangan.
Harapan kami, beliau mampu memimpin birokrasi yang bersih, tanggap, dan profesional demi kemajuan Kota Makassar,” tutup Dirga.












