Makassar, SULSELNEWS.id – Pemerintah Kota Makassar melalui Dinas Perdagangan Kota Makassar memprakarsai Makassar Trade Expo (MTE) 2025 yang digelar di Atrium Paris Trans Studio Mall, Sabtu–Minggu, 23–24 Agustus 2025. Pameran dagang bergengsi ini resmi dibuka oleh Wali Kota Makassar, didampingi Ketua TP PKK Kota Makassar, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Sulawesi Selatan, serta Kepala Dinas Perdagangan Kota Makassar.
Dalam sambutannya, Wali Kota Makassar menegaskan bahwa MTE 2025 menjadi momentum penting bagi pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) untuk memperluas jejaring pasar serta memperkenalkan produk unggulan lokal ke masyarakat luas.
“Kami ingin menjadikan ajang ini sebagai ruang promosi dan peluang bisnis yang nyata bagi UMKM, agar produk Makassar semakin dikenal, tidak hanya di tingkat lokal, tetapi juga nasional bahkan internasional,” ujarnya.
Ketua Gabungan Perusahaan Ekspor Indonesia (GPEI) Sulselbar, Arief R. Pabetengi, dalam kesempatan yang sama menekankan bahwa MTE 2025 akan dijadikan agenda rutin dan konsisten setiap tahunnya. Menurutnya, keberlanjutan acara ini sangat penting bagi pelaku UMKM.
“MTE 2025 akan terus hadir sebagai wadah promosi dan perluasan pasar. Dengan begitu, UMKM kita semakin siap menghadapi tantangan perdagangan global,” ungkapnya.
Sebagai bentuk dukungan penuh terhadap pertumbuhan UMKM, Plt. Kepala Badan Pendapatan Daerah Kota Makassar, Andi Asminullah, turut hadir dalam acara tersebut. Ia berharap kegiatan ini dapat memberi dampak positif tidak hanya pada pengembangan UMKM, tetapi juga pada peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Makassar.
“Jika UMKM tumbuh, maka akan ada perputaran ekonomi yang semakin besar, dan itu tentu berdampak pada peningkatan PAD sebagai wujud kontribusi nyata untuk pembangunan kota,” jelasnya.
Makassar Trade Expo 2025 menampilkan berbagai produk unggulan dari UMKM, mulai dari kuliner, kerajinan tangan, fashion, hingga produk kreatif yang inovatif. Selama dua hari penyelenggaraan, pengunjung juga dapat menikmati berbagai rangkaian kegiatan, termasuk talkshow bisnis, workshop kewirausahaan, serta sesi networking antara pelaku usaha dengan calon mitra maupun investor.
Dengan hadirnya MTE 2025, Pemerintah Kota Makassar berharap dapat mendorong UMKM lokal naik kelas, memperkuat daya saing, dan memberikan kontribusi nyata terhadap pertumbuhan ekonomi daerah.












