Berita  

Bappeda Kota Makassar Gelar Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal RPJMD 2025–2029: Wujudkan Kota Unggul dan Berkelanjutan

Screenshot

Makassar, SULSELNEWS.id – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Makassar menggelar Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota Makassar Tahun 2025–2029, yang berlangsung di Hotel Claro Makassar, Rabu (5/3).

Forum strategis ini dibuka secara resmi oleh Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, serta dihadiri oleh Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, Pj. Sekretaris Daerah Irwan Adnan, Staf Ahli Wali Kota, Kepala Bappeda Kota Makassar A. Zulkifly, para Asisten di bidang Pemerintahan, Perekonomian, dan Administrasi Umum, serta perwakilan dari berbagai Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dan stakeholder terkait lainnya.

Dalam sambutannya, Wali Kota Munafri menegaskan bahwa penyusunan RPJMD tidak hanya sebatas menyusun dokumen formal, tetapi merupakan proses penting dalam merumuskan arah pembangunan jangka menengah Kota Makassar. 

Ia menekankan pentingnya kolaborasi dan keterlibatan aktif seluruh pemangku kepentingan untuk menyusun kebijakan pembangunan yang relevan, adaptif, dan berorientasi pada kesejahteraan masyarakat.

“RPJMD ini bukan hanya milik pemerintah, tapi milik seluruh warga Kota Makassar. Oleh karena itu, kami membuka ruang partisipasi seluas-luasnya agar setiap langkah pembangunan mencerminkan kebutuhan riil masyarakat,” ujar Munafri.

Kepala Bappeda Kota Makassar, A. Zulkifly, dalam laporannya menyampaikan bahwa forum ini merupakan tahapan penting dalam penyusunan RPJMD sebagaimana diamanatkan dalam peraturan perundang-undangan. 

Menurutnya, arah pembangunan lima tahun ke depan akan difokuskan pada penguatan tata kelola pemerintahan, peningkatan kualitas layanan publik, pembangunan ekonomi yang inklusif, serta pelestarian lingkungan hidup.

Ia juga menambahkan bahwa RPJMD 2025–2029 akan menjadi dasar pijakan bagi seluruh OPD dalam menyusun program dan kegiatan strategis yang terukur, transparan, dan akuntabel.

Forum ini menjadi ruang dialog terbuka bagi para pemangku kepentingan untuk memberikan masukan, kritik, dan saran yang konstruktif, sehingga hasil perencanaan yang disusun benar-benar mampu menjawab tantangan dan peluang pembangunan Kota Makassar ke depan.

Dengan semangat sinergi, transparansi, dan komitmen bersama, Pemerintah Kota Makassar berharap RPJMD 2025–2029 dapat menjadi fondasi kokoh menuju kota yang unggul, inklusif, dan berkelanjutan di era transformasi global.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *